KONSEP
KONSEP
Emo adalah sebuah singkatan kata bahasa Inggris Emotions yang memiliki arti berbagai bentuk perasaan manusia, sedangkan Palette adalah simbol dari keragaman warna yang menyusun karya. Konsep ini menampilkan perpaduan warna yang mengekspresikan sebuah emosi atau rasa tertentu seperti: bahagia, sedih, marah, ataupun gelisah. Masing-masing karya dibuat berdasarkan nuansa emosional dari pembuat karya. Terlebih, pameran dirancang khusus supaya tidak hanya melihat namun juga merasakan.
Kami memiliki tujuan akhir mengekspresikan berbagai emosi melalui permainan warna, kesadaran emosional, dan juga mengajak pengunjung memahami hubungan antara perasaan dan juga warna dalam karya seni yang kreatif.
SEGMENTASI AUDIENS
Emopalette ditargetkan bagi mereka yang termasuk dalam golongan remaja (siswa SMP, SMA, dan mahasiswa) serta golongan dewasa yang tertarik dalam bidang seni.
NILAI YANG INGIN DISAMPAIKAN
Bahwa emosi dapat disalurkan melalui warna, dan warna dapat menyampaikan emosi dan perasaan melalui karya.
STRATEGI PROMOSI
Emopalette akan melakukan promosi melalui berbagai media tidak terkecuali media sosial dan media cetak, menawarkan diskon dan program khusus, dan dengan kolaborasi dengan merek-merek lain.
MEDIA PUBLIKASI
Strategi media publikasi Emopalette terdiri dari berbagai macam, seperti postingan media sosial, poster di ruang publik, dan website untuk pembelian tiket masuk.
LOKASI DAN TANGGAL
Emopalette akan diselenggarakan pada 21-22 November dan berlokasi di Taman Budaya Yogyakarta.
RUNDOWN
LAYOUT